TIPS PENCEGAHAN COVID-19

RAJIN CUCI TANGAN

Cuci tangan secara teratur dan sesering mungkin dengan sabun dan air mengalir akan membunuh virus yang mungkin ada di tangan kamu.

PAKAI MASKER
Pakai masker bila batuk atau pilek, atau tutup mulut dan hidung dengan siku terlipat saat batuk atau bersin atau gunakan tisu, yang langsung dibuang ke tempat sampah tertutup setelah digunakan

JAGA STAMINA
Jaga selalu setamina dengan cara konsumsi gizi seimbang, perbanyak sayur dan buah, rajin olahraga serta istirahat yang cukup

PHYSICAL DISTANCING
Jaga jarak aman dengan orang sekitar terlebih terhadap orang yang sakit minimal 1.5 meter

DI RUMAH AJA
Hindari kegiatan yang tidak penting di luar rumah, jauhi keramaian dan kerumunan

CHECK UP
Bila mengalami batuk, pilek dan sesak nafas, segera periksakan ke Puskesmas

PENYEBARAN COVID-19
Melalui tetesan kecil yang keluar dari hidung atau mulut ketika mereka yang terinfeksi virus ini bersin atau batuk. Tetesan itu kemudian mendarat di benda atau permukaan yang disentuh dan orang sehat. Lalu orang sehat ini menyentuh mata, hidung atau mulut mereka.

#DesaGunungtigaCegahCorona
PEMUDIK WAJIB LAPOR
Dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus Corona Covid-19, untuk para pemudik warga masyarakat Desa Gunungtiga diwajibkan untuk datang ke Posko Satgas Desa Gunungtiga untuk pengecekan suhu, sterilisasi, identifikasi dan sosialisai. Mohon kerjasamanya untuk kebaikan kita bersama.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*